Pantai Cemara, Banyuwangi : Pantai Dengan Keunikan Lorong Hutan Cemaranya


Pantai Cemara, Banyuwangi. Keberadaannya di dunia wisata terbilang baru dan mempunyai daya tarik unik yang berbeda dari pantai-pantai Banyuwangi lainnya, yaitu adanya hutan cemara laut yang menjadi ikon dari Pantai Cemara.

Pantai Cemara terletak masih di kota Banyuwangi, tepatnya di Dusun Rowo, Desa Pakis, Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten  Banyuwangi, Jawa Timur.  Pantai ini mulai naik daun mulai akhir tahun 2015 lalu karena mempunyai daya tarik yang berbeda. Dulunya pantai ini bernama pantai Rejo yang merupakan pantai nelayan. Pantai ini sering digunakan untuk pendaratan perahu dan  penjualan ikan langsung dari nelayan.  Selang waktu berjalan, kegiatan penanaman pohon cemara udang dengan pola tanam yang menarik, lambat laun pantai ini menjadi pantai wisata di kota Banyawangi

Rute ke Pantai Cemara dari Kota Banyuwangi cukup mudah, hanya menempuh perjalanan sekitar 20 menit saja. Dari kota Banyuwangi ambil jalan ke Hotel Santika, di samping hotel santika ada gang masuk ke timur, ikuti jalan tersebut sampai mentok daerah persawahan ambil kanan, ikuti saja sampai menemukan pertigaan dengan papan petunjuk jalan pantai Cemara. Dari sini kita tinggal mengikuti jalan tersebut melewati sawah dan kolam ikan warga setempat. Kondisi jalan belum cukup baik hanya berupa aspal rusak dan tanah. Sesampainya di kawasan Pantai Cemara kita akan dipungut retribusi sebesar Rp. 2000,- saja. Sebelum memasuki parkiran kita harus menyebrangi sungai kecil yang kondisi airnya payau, ditumbuhi beberapa jenis pohon mangrove. Jembatan penyebrangan sungai tersebut menjadi salah satu spot wajib foto jika berkunjung ke pantai cemara. Mungkin karena background  berupa sungai dan beberapa pohon mangrove dan cemara terlihat cukup bagus. Setelah menyebrangi pantai sampailah di Pantai Cemara.

lorong hutan cemara di Pantai Cemara

Pasir yang cukup luas untuk bermain-main
Pantai Cemara mempunyai pasir hitam hampir sama dengan Pantai Boom dan pantai lain di pesisir timur Banyuwangi. Di sisi sebelah kanan dan kiri pantai terdapat hutan pohon cemara. Pohon cemara tersebut berjenis cemara laut yang jenisnya sama seperti pantai Goa Cemara yang ada di Bantul, Yogya. Pohon Cemara di pantai ini ditanam menari membentuk sebuah lorong atau goa yang asik digunakan untuk berjalan-jalan sejenak, berteduh dibawah pohonnya bahkan bermain-main.  Keberadaan hutan tersebutlah mengapa nama pantai ini dinamakan pantai Cemara. Di dalam hutan  Cemara tersebut terdapat penjual-penjual makanan-minuman yang bisa kita santap sambil bersantai-santai dibawah  hutan cemara. Sayangnya penataan penjual kurang baik sampai ada yang masuk jauh kedalam hutan cemara. Padahal jika penjual di beri area khusu hanya berjualan di sisi agak luar dari hutan, hutan cemara yang agak dalam bisa menjadi wahana bebas para pengunjung untuk bersantai-santai  menikmati sejuknya hutan cemara.

penjaja makanan-minumamnya 
Pantai ini juga mempunyai tempat penangkaran sederhana Penyu. Namun saat saya berkunjung kesini musim telur penyu sudah lewat sehingga tidak ada penyu yang melakukan penmdaratan untuk bertelur. Penangkaran ini nantinya berfungsi melindungi telur penyu dari serangan predator ataupun manusia yang ingin menjual telur tersebut, Bayangan saya, jika datang kesini saat musim penyu bertelur, mungkin kita bisa melakukan pelepasan anak penyu ke laut yang keras


Jika mengunjungi pantai Cemara ini pagi hari, kalian bisa menikmati Sunrise of Java nya Banyuwangi dan menikmati suasana pantai yang cukup damai, Berwisata ke pantai ini alangkah baiknya untuk tidak membuang sampah sembarangan agar slalu terjaga kenyamanan dan kebersihannya.

sunrise di Pantai Cemara

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penjelasan tentang MA-11 Atau Microbacter Alfaafa-11

9 Tempat Mandi Seru Dengan Suasana Alam Di Banyuwangi

Kesenian Mencak Sumping, Dusun Mondoluko Dan Kisah Dunia Persilatan Di Kabupaten Banyuwangi