Menyicipi Pedasnya Ayam Betutu Mbak Timah, Banyuwangi
Satu Porsi Ayam Betutu Mbak Timah |
Keadaan ombak di Selat Bali kurang baik, membuat saya memutuskan untuk membatalkan niat untuk mencicipi Ayam Betutu Men Tempeh Gilimanuk yang namanya cukup terkenal bersama Ayam Betutu Bu Lina. Perjalanan pulang dari ketapang kembali menuju Banyuwangi, sekitar pertigaan Klatak, terpasang tulisan Ayam Betutu Mbak Timah. Teringat penuturan sorang teman, Banyuwangi juga punya kuliner Betutu yang enak di arah menuju ke Ketapang dan saya pikir mungkin yang dimaksud adalah Ayam Betutu Mbak Timah ini. Saya membelokan kendaraan mengikuti petunjuk tersebut untuk mencoba masakan Ayam Betutu Mbak Timah ini.
Rute Menuju Ayam Betutu Mbak Timah
pertigaan klatak |
Ayam Betutu Mbak Timah terletak di Perumahan GGM blok EF, Kelurahan Klatak, Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi. Rutenya cukup mudah dari Kota Banyuwangi kalian tinggal menuju arah Ketapang melewati pertigaan Jalan Argopuro (jalan lingkar kota Banyuwangi), melewati kantor surat kabar Radar, melewati Resto Pesona-Lalu pertigaan setelahnya, pertigaan Klatak ambil ke kiri ikuti petunjuk yang ada di sepanjang jalan tersebut yang membawa kendaran anda memasuki Perumahan GGM. Masuk jalan perumahan lurus sampai mentok dan anda akan sampai di Warung Ayam Betutu Mbak Timah.
masuk ke perumahan GGM ini sampai mentok |
mentok ketemu warung Mbak Timah ini |
Warung Ayam Betutu Mbak Lina buka dengan nuansa rumah yang sama seperti rumah yang ada di perumahan tersebut. Menu yang ditawarkan yaitu Ayam Betutu, Ayam Betutu Goreng, Ayam Goreng Sambel Ijo yang dikemas dalam 1 potong maupun 1 ayam. Harga untuk 1 (satu) potong ayam betutu disini Rp 30.000, sedangkan untuk harga untuk 1 (satu) ayam betutu sebesar Rp.110.000 yang bisa dimakan oleh 4-5 orang. Untuk minuman yang ditawarkan tidak jauh beda dengan warung makan lainnya namun saya tertarik untuk memesan es Temulawak dan 1 (satu) potong ayam betutu.
penampakan warung mbak Timah |
Menu yang ditawarkan |
Tidak sampai menunggu 10 menit, pesanan saya datang. Aroma kuat langsung tercium saat seporsi Ayam Betutu dihidangkan di meja saya. Ayam Betutu dengan kuah khasnya ini ternyata penuh cabai, pasti super pedas dan saya berguman Temulawak segelas aja tidak akan cukup. Mulailah saya cicipi kuahnya, rasa pedasnya ini mungkin dibuat untuk memuaskan lidah masyarakat Banyuwangi yang suka sekali masakan super pedas. Berbeda dengan di Gilimanuk dengan rasa pedas yang mungkin dikurangi karena ada tamu mereka juga dari turis mancanegara yang kebanyakan tidak terlalu terbiasa dengan makanan Pedas.
liat cabainya :o |
Menyantap ayam betutu yang nikmat adalah menggunakan tangan. Jadi cuci tanganmu dulu yang bersih sebelum menyantapnya. Menurut saya Kelezatan Ayam Betutu ini terletak di Kuahnya yang endes. Dengan menggunakan tangan, menyantap kuahnya terasa lebih mantap sampai-sampai kita harus mengais kelezatan kuahnya yang masih menempel pada tulang-tulang ayam bahkan harus tangan sendiri, Ekstrimnya bisa-bisa menjilat tangan orang sebelah XD.
Menurut saya, Ayam Betutu Mbak Timah ini perlu kalian coba, jika kalian sedang ada di Banyuwangi. Rasanya cocok sehabis Snorkling di Pantai Bangsring ataupun menjelajahi Afrikanya Jawa, Baluran pulangnya mampir kesini sebelum masuk ke Kota Banyuwangi. Ayam Betutu Mbak Timah ini buka dari jam 10.00-19.00 WIB.
Minat Mencobanya kan :D
Komentar
Posting Komentar